Sabtu, 21 September 2013

Sejarah Hunter X Hunter

Yup untuk posting pertama, Hunterians Page mau bahas tentang sejarah Hunter X Hunter. Siapa sih yang ga tau Hunter X Hunter? hampir semua anak remaja pasti tau anime yang satu ini.

Hunter X Hunter adalah hasil karya seorang mangaka bernama Yoshihiro Togashi yang bercerita tentang anak laki-laki berusia 12 tahun bernama Gon Freecss, dan usahanya untuk menemukan ayahnya yang bernama Ging Freecss. Ging adalah seorang Hunter, yang dalam cerita Hunter × Hunter yaitu anggota dari suatu kelompok elit yang memiliki segala macam izin untuk melakukan apapun dimanapun.

Tokoh utama dari cerita ini adalah empat sahabat yang berkenalan pada saat mengikuti ujian Hunter, mereka adalah: Gon, Killua, Kurapika dan Leorio. Masing-masing memiliki tujuan yang berbeda. Gon menjadi seorang Hunter bertujuan mencari sang Ayah, sedangkan Killua hanya iseng mengikuti ujian Hunter, Kurapika untuk balas dendam kepada kelompok Genei Ryodan dan Leorio untuk mengumpulkan uang yang banyak.

Tokoh jahat dalam serial anime ini terdiri dari 13 orang yang menyebut diri mereka sebagai Genei Ryodan. Para anggota Ryodan memiliki keahlian untuk bertempur, membunuh, merampok, dan melakukan kejahatan dalam skala besar. Meskipun para anggota Ryodan bukanlah seorang Hunter tapi kekuatan yang mereka miliki setara bahkan lebih tinggi dari seorang Hunter.

Dalam serial anime ini juga diceritakan tentang kemampuan nen. Nen adalah chi atau tenaga dalam yang didapatkan sejak lahir dan tidak bisa diubah kecuali kurapika. Ada 6 macam tipe nen, yaitu : Kyoka, Houshitsu, Henka, Sousa, Gugenka, dan Tokushitsu.


Oke, sekian posting kali ini. Semoga Bermanfaat.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar